Ketentuan Layanan ini merupakan bagian penting dalam hubungan Anda sebagai Pelanggan dengan Sribuhost sebagai penyedia layanan. Dengan mendaftarkan akun Sribuhost, Anda telah membaca dan menyetujui seluruh Ketentuan Layanan yang tertera di dokumen ini.

Pengguna layanan Sribuhost harus menerima Ketentuan Layanan yang ditetapkan di bawah ini:

  1. Tanpa mengesampingkan hak-hak kami yang lain apabila sejumlah tagihan (invoice) tidak dibayar penuh saat atau sebelum jatuh tempo, kami berhak segera menangguhkan layanan Anda dengan atau tanpa pemberitahuan.
  2. Anda akan menjamin dan membuat kami tetap terjamin dan tidak membahayakan kami dari dan terhadap pelanggaran Anda pada syarat dan klaim apapun yang diajukan kepada kami oleh pihak ketiga sebagai akibat penyediaan layanan kepada Anda oleh kami dan penggunaan Anda terhadap layanan.
  3. Jika Anda melanggar suatu Ketentuan Layanan dan Anda tidak dapat memperbaikinya dalam 7 hari setelah pemberitahuan tertulis dari kami yang menetapkan pelanggaran, kami menghentikan akun Sribuhost Anda dan menangguhkan layanan Anda dengan atau tanpa pemberitahuan.
  4. Jika Anda adalah sebuah perusahaan dan jatuh ke dalam kondisi likuidasi karena pailit, atau memperoleh penunjukan dari administrator, atau penerima administratif, atau memasuki kondisi rencana sukarela dengan para kreditur Anda, kami berhak untuk menghentikan akun Sribuhost Anda dan menangguhkan layanan Anda dengan atau tanpa pemberitahuan.
  5. Pada penghentian akun Sribuhost atau penangguhan layanan, kami berhak segera memblokir situs web Anda dan menghapus semua data di dalamnya. Kami berhak menghapus keseluruhan data, tetapi kami dapat, berdasar kebijaksanaan kami, menyimpan data tersebut untuk periode waktu tertentu sesuai yang dapat kami putuskan, untuk memberi kesempatan Anda mengumpulkan kembali data-data tersebut dengan biaya Anda, tergantung dari pembayaran penuh jumlah yang dapat dibayarkan kepada kami.

Persyaratan Umum dan Kebijakan

Layanan disediakan untuk perorangan, organisasi, atau perusahaan (dalam dokumen ini disebutkan sebagai “Pelanggan” atau “Anda”). Segala pemanfaatan layanan harus tunduk pada seluruh pembatasan yang tercantum di bawah ini. Dengan menggunakan layanan Sribuhost, Anda menyetujui untuk diikat dengan seluruh Ketentuan Layanan. Jika Anda tidak setuju untuk diikat dengan Ketentuan Layanan, Anda harus membatalkan akun Sribuhost Anda secepatnya dan tidak diperkenankan melanjutkan menggunakan atau mencoba menggunakan layanan.

Cakupan

Jika Anda adalah Pelanggan perorangan, Ketentuan Layanan ini mengikat semua orang yang mendapatkan akses melalui akun Sribuhost Anda. Jika Anda adalah Pelanggan organisasi atau perusahaan, Ketentuan Layanan ini berlaku untuk seluruh karyawan, agen-agen, dan/atau Pelanggan yang mendapatkan akses melalui akun Sribuhost Anda. Dengan kata lain, pelanggaran terhadap Ketentuan Layanan oleh seseorang yang menggunakan akun Anda akan dianggap sebagai pelanggaran oleh Anda.

Harga dan Biaya

Sribuhost menyediakan penggunaan cPanel untuk hosting dan panel kontrol domain untuk Anda secara cuma-cuma, namun bila terjadi kesalahan penggunaan atau penyalahgunaan pada bagian Anda sehingga timbul biaya tambahan pada pihak kami, kami berhak untuk menagihkan biaya tersebut kepada Anda.

Jangka Waktu

Layanan ini tersedia untuk Anda selama Anda ingin menggunakannya, bagaimanapun juga kami berhak untuk menghentikan layanan jika Anda menggunakannya dengan cara yang melanggar persyaratan penggunaan.

Akun Sribuhost

Setiap Pelanggan yang akan atau sedang menggunakan layanan Sribuhost harus mendaftar akun Sribuhost. Pada akun Sribuhost berisi nama lengkap, nomor handphone, email, dan lain-lain yang bersifat benar atau semestinya.

Perubahan data akun Pelanggan Sribuhost.

  1. Pelanggan berhak melakukan pembaruan profil data pada akun Sribuhost. Terdapat beberapa kolom identitas akun Sribuhost yang mewajibkan perubahan dilakukan oleh pihak Sribuhost.
  2. Adapun perubahan tersebut harus diajukan melalui tiket bantuan, melampirkan identitas sesuai dengan pemilik akun, dan surat pernyataan bermaterai bila diperlukan.
  3. Identitas yang dapat dilampirkan atau dijadikan sebagai bukti kepemilikan akun adalah KTP, Kartu Pelajar, SIM, dan Passport.
  4. Sribuhost menjamin keamanan dan kerahasiaan data identitas yang dimiliki oleh Pelanggan Sribuhost.

Verifikasi perubahan data akun Pelanggan Sribuhost.

  1. Sribuhost berhak melakukan verifikasi atas pengajuan perubahan data akun Pelanggan.
  2. Verifikasi yang dilakukan meliputi:
    • Validasi data identitas dengan detail akun Pelanggan Sribuhost
    • Menghubungi Pelanggan Sribuhost melalui email maupun telepon.

Tanggung Jawab

  1. Anda setuju bahwa penggunaan layanan adalah risiko Anda sendiri. Selain informasi, produk, atau layanan yang disediakan oleh Sribuhost, baik Sribuhost maupun afiliasinya tidak mengendalikan, tidak menyediakan, tidak menjalankan, atau dalam cara apapun tidak bertanggung jawab terhadap seluruh informasi, produk, atau layanan yang dapat diakses melalui layanan. Sribuhost tidak mendukung maupun bertanggung jawab pada akurasi konten dari pihak ketiga, dan Anda setuju bahwa Sribuhost tidak bertanggung jawab untuk segala kerugian atau kerusakan yang disebabkan karena penggunaan Anda atas kepercayaan terhadap konten tersebut. Anda memahami dan setuju bahwa Anda memiliki tanggung jawab terhadap posting informasi atau konten Anda ke situs atau newsgroup di internet, termasuk namun tidak terbatas pada posting ke situs web baik yang berada di peralatan Sribuhost maupun tidak, posting ke newsgroup, dan partisipasi di sesi chat online manapun. Anda setuju untuk menanggung kerugian dan menjaga Sribuhost dan seluruh karyawannya, dan Pelanggan dan Pelanggan lain dari dan terhadap klaim, kerugian, biaya, tanggung jawab, kerusakan, atau biaya yang timbul dari posting Anda.
  2. Melanjutkan identifikasi spesifik pada konten yang diduga melanggar dan lokasi di Sribuhost tempat konten itu ditemukan. Setelah menerima pemberitahuan tertulis, Sribuhost secepatnya akan menghapus atau memblokir akses ke konten yang diduga melanggar itu, dan memberikan pemberitahuan kepada orang yang melakukan posting konten tersebut. Jika Sribuhost menerima pemberitahuan dari orang itu yang menunjukkan bahwa pengaduan pelanggaran terjadi karena kesalahan atau salah identifikasi, maka Sribuhost akan mengirim Anda salinan pemberitahuan tersebut. Kecuali Anda memberitahukan Sribuhost tindakan pengadilan yang sesuai untuk menahan tuduhan pelanggaran, maka konten tersebut akan dikembalikan atau dengan kebijakan, bisa diakses kembali.
  3. Anda setuju bahwa, jika Anda menggunakan layanan untuk mengirim atau menerima komunikasi suara, Sribuhost tidak bertindak sebagai perusahaan kurir telekomunikasi atau perusahaan telepon, sehingga tidak ada representasi yang dibuat Sribuhost mengenai kesesuaian layanan untuk penggunaan suara tersebut, dan bahwa semua risiko sambungan, kualitas transmisi, dan ketepatan komunikasi adalah semata-mata pada Anda, dan bahwa Sribuhost tidak bertanggung jawab untuk setiap bentuk kegagalan atau kurangnya kualitas penggunaan layanan tersebut.
  4. Anda setuju untuk bertanggung jawab terhadap segala kerusakan atau hilangnya layanan yang membahayakan Sribuhost sebagai akibat dari spamming atau pelanggaran lain. Kerusakan ini termasuk, namun tidak terbatas pada, sistem shutdown, serangan balasan atau pembanjiran data, dan hilangnya susunan peering. Anda setuju bawah Sribuhost dapat mengajukan klaim melawan Anda di pengadilan.
  5. Dalam pengelolaan hosting, Anda setuju untuk bertanggung jawab atas masing-masing aktivitas pengelolaan situs secara mandiri. Yang dimaksud aktivitas ini berkaitan dengan:
    • Pemindahan data situs (file, database, email) dari satu hosting atau nama domain ke hosting atau nama domain yang lain.
    • Perbaikan script situs yang terkendala (error) disebabkan oleh perubahan yang dilakukan pengguna hosting atau pihak ketiga yang ditunjuk pengguna hosting (developer).
    • Menjaga situs untuk diperbarui secara berkala (up to date) dan melakukan pembersihan file situs dari malware atau virus secara pribadi apabila ada serangan malware yang dikarenakan situs tidak diperbarui (up to date).
  6. Anda mengizinkan Sribuhost untuk melakukan tindakan yang diperlukan pada setiap layanan milik Pelanggan yang menyebabkan terjadinya gangguan pada aktivitas operasional Sribuhost. Tindakan ini mencakup namun tidak terbatas pada membatasi akses IP dan/atau domain, menambahkan jaringan pencegahan DDoS, dan sebagainya.

Jaminan

Layanan dan software yang disediakan untuk Anda oleh Sribuhost berdasarkan asas "sebagaimana ada tersedia". Sribuhost tidak menjamin bahwa layanan dan software tersebut bebas error dan/atau terganggu, atau kerusakan tersebut akan diperbaiki. Sribuhost tidak menjamin keamanan atau backup dari setiap data Anda yang mungkin tersimpan di dalam layanan.

Konten

Anda memahami dan setuju bahwa informasi dan akses yang tersedia melalui layanan dapat memuat konten kontroversial, muatan seksual eksplisit, atau konten lain yang mungkin bersifat ofensif bagi Anda atau pengguna yang menjadi tanggung jawab Anda. Sribuhost tidak bertanggung jawab atas pengaturan konten-konten tersebut, dan Anda harus bertanggung jawab untuk penggunaan software penyaring (screening software) yang tersedia atau metode lain untuk membatasi akses (khususnya akses anak di bawah umur) untuk konten yang mungkin Anda kurang menyetujui.

Kerahasiaan

Sribuhost tidak akan memberikan nama, alamat, nomor telepon, alamat email, atau informasi pribadi lain dari Pelanggan ke pihak ketiga manapun tanpa izin terlebih dahulu dari Pelanggan yang bersangkutan, atau sebagaimana diperlukan dalam pengadilan yang sesuai atau instruksi administratif (termasuk penyelidikan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia), panggilan sidang resmi, atau sebagaimana yang diperlukan untuk mengajukan layanan.

Hosting

Pembayaran & Keterlambatan

  1. Keterlambatan dalam melakukan pembayaran yang melebihi batas waktu 7 hari setelah masa expired, akun hosting akan ditangguhkan (Suspend)
  2. Keterlambatan dalam melakukan pembayaran yang melebihi batas waktu 30 hari setelah masa expired, akun hosting akan dibatalkan (Terminate)

Penggunaan Sumber Daya

Pengguna tidak diperkenankan:

  1. Menggunakan layanan untuk kegiatan phishing, scam, fraud atau sejenisnya.
  2. Menggunakan sumber daya berlebihan pada server hosting Sribuhost untuk kebutuhan request real-time, perdetik, penggunaan IoT atau sejenisnya.
  3. Menggunakan layanan untuk menyebarkan berita yang tidak benar (berita bohong).
  4. Menggunakan 10% atau lebih dari sistem selama lebih dari 60 detik. Terdapat banyak aktivitas yang dapat menyebabkan berbagai permasalahan, termasuk: script CGI, FTP, PHP, HTTP, atau lain sebagainya.
  5. Menjalankan cron entries dengan interval kurang dari 6 menit.
  6. Menjalankan aplikasi chat real-time interaktif apa saja yang memerlukan sumber daya server. Layanan host jarak jauh (remote-host) diperbolehkan.
  7. Menggunakan layanan untuk aplikasi Computer Based Test (CBT) atau ujian berbasis online, seperti Moodle, Candy CBT, Sakai atau aplikasi sejenis lainnya.
  8. Menggunakan layanan untuk web SMM (Sosial Media Marketing), PPOB (Payment Point Online Banking), dan penggunaan aplikasi sejenis yang menggunakan cron dalam jumlah banyak.
  9. Menggunakan hosting untuk kegiatan jual beli email pada layanan streaming seperti Netflix, Spotify, HBO, YouTube Premium atau sejenisnya. Kegiatan ini mengakibatkan proses bulk (spamming) email dan akan mempengaruhi load dan reputasi IP server kami.
  10. Menjalankan proses di sisi server stand-alone tanpa pengawasan pada setiap waktu. Hal ini termasuk daemon apa saja, seperti IRCD.
  11. Menjalankan software apapun yang berantar muka dengan jaringan IRC (Internet Relay Chat).
  12. Menjalankan aplikasi bit torrent, tracker, atau client.
  13. Ikut serta dalam kegiatan file sharing atau peer to peer.
  14. Menjalankan server game seperti Counter Strike, Half-life, Battlefield 1492, Minecraft dan lain sebagainya.
  15. Menggunakan layanan untuk aplikasi cheat, melakukan mining cryptocurrency, dan sejenisnya.
  16. Menggunakan email pada web hosting untuk mengirimkan email lebih dari 100 email/jam/domain.

Serangan DDoS

Sribuhost berhak melakukan migrasi ke server lain yang sudah terpasang Anti-DDoS pada domain yang memiliki riwayat pernah terkena DDoS untuk menjaga server tetap stabil. Dengan terbatasnya jumlah server yang terpasang Anti-DDoS, tidak menutup kemungkinan, migrasi dilakukan ke lokasi Data Center yang berbeda negara.

Transfer (Migrasi) Hosting

  1. Apabila Anda ingin memindahkan layanan hosting Anda dari Sribuhost ke penyedia layanan lain, Anda wajib melakukan pemindahan data secara mandiri.

Upgrade Hosting

Anda dapat melakukan upgrade layanan Hosting kapanpun selama layanan Hosting yang Anda gunakan masih aktif. Berikut perhitungan biaya upgrade:

Biaya yang dikreditkan Biaya 1 hari layanan Hosting lama x Jumlah sisa masa aktif
Biaya yang didebitkan Biaya 1 hari layanan Hosting baru x Jumlah sisa masa aktif
Biaya upgrade Biaya yang didebitkan - Biaya yang dikreditkan

Downgrade Hosting

Anda dapat melakukan downgrade layanan Hosting kapanpun selama layanan Hosting yang Anda gunakan masih aktif. Sisa biaya dari masa aktif layanan Hosting sebelumnya otomatis dikreditkan ke saldo akun Sribuhost Anda.

Hosting Organisasi Nonprofit (NGO)

Merupakan program dari Sribuhost dengan memberikan dukungan berupa layanan milik Sribuhost secara gratis untuk diberikan kepada organisasi nonprofit. Setiap organisasi nonprofit (NGO) yang melakukan permohonan menyetujui:

  1. Mengizinkan Sribuhost meminta dokumen organisasi nonprofit (NGO) seperti KTP, Akta Yayasan, SK Kementerian Hukum dan HAM, & NPWP Organisasi dan lainnya.
  2. Organisasi nonprofit (NGO) wajib memasang logo dan link Sribuhost pada website organisasi.
  3. Mengizinkan Sribuhost memasang logo organisasi pada website Sribuhost, konten promosi Sribuhost di sosial media atau lainnya.
  4. Kami berhak untuk menerima atau menolak setiap permohonan yang diterima. Keputusan ini tidak dapat diganggu gugat.
  5. Layanan yang diberikan Sribuhost kepada organisasi nonprofit (NGO) adalah web hosting. Tidak menutup kemungkinan layanan milik Sribuhost lainnya.
  6. Organisasi nonprofit yang didaftarkan telah terdaftar secara resmi di Indonesia.
  7. Organisasi nonprofit yang didaftarkan harus bergerak di bidang kemanusiaan, pendidikan dan lingkungan hidup. Bukan di bidang politik atau keagamaan.
  8. Sribuhost berhak meninjau ulang terhadap layanan yang diberikan kepada organisasi nonprofit (NGO).
  9. Sribuhost berhak untuk melakukan suspend atau terminated ke layanan yang diberikan kepada organisasi nonprofit (NGO).

Service Level Agreement (SLA)

Kondisi Service Level Agreement (SLA) berlaku untuk layanan hosting. Anda akan mendapat kompensasi berupa saldo yang akan dikreditkan ke akun Sribuhost sebagai berikut:

> 99,9% Terjamin
99,5% - 99,89% 30% biaya bulanan berdasarkan invoice yang dibayarkan.
99% - 99,49% 60% biaya bulanan berdasarkan invoice yang dibayarkan.
< 99% 100% biaya bulanan berdasarkan invoice yang dibayarkan.

Apabila layanan Sribuhost terjadi masalah hingga di bawah 99,9% uptime, total perhitungan downtime dan kompensasi akan diberikan pada bulan selanjutnya. Klaim baru bisa diajukan di bulan selanjutnya dimana mengacu pada uptime bulan sebelumnya.

Pelanggan harus mengajukan klaim pada tanggal 1 s.d. 7 pada bulan selanjutnya setelah perhitungan SLA bulanan. Semua pekerjaan pemeliharaan merupakan pengecualian dari jaminan ini dan akan diabaikan. Tingkat uptime diperhitungkan hanya oleh halaman status dan monitor kami.

Saldo di akun Sribuhost tidak dapat dicairkan baik melalui transfer bank, PayPal, maupun metode pembayaran yang lain. Saldo dapat digunakan untuk melakukan pembelian, dan perpanjangan layanan Sribuhost.

Penyimpanan, Keamanan Data, & Backup

Pelanggan bertanggung jawab sepenuhnya untuk melakukan tindakan untuk:

  1. Mencegah kehilangan, kerusakan data dan konten pada situs Anda.
  2. Membuat salinan, arsip, dan backup pribadi untuk data dan konten situs Anda.
  3. Memastikan kerahasiaan dan keamanan semua data dan konten situs Anda.

Pelanggan dapat membuat backup akun secara mandiri melalui kontrol panel hosting, namun backup ini akan menggunakan media penyimpanan akun hosting Pelanggan. Agar tidak memenuhi penyimpanan, silakan download arsip ke sumber lokal dan hapus dari akun Pelanggan.

Web Hosting bukanlah layanan backup dan kami tidak memiliki kewajiban kepada Anda atas kehilangan, kerusakan data dan konten pada situs Anda yang diakibatkan oleh hal apapun termasuk force majeure, system failure, hardware failure, dan sebagainya.

Sribuhost menampung 1 backup mingguan dan 1 backup bulanan. Backup ini untuk digunakan sendiri dalam keadaan kegagalan server. Ini tidak dimaksudkan sebagai pengganti untuk menjaga backup Anda sendiri. Pengambilan data backup hanya bisa dilakukan jika status hosting dalam keadaan aktif, apabila layanan hosting dalam keadaan ditangguhkan (suspend) maka hosting harus diaktifkan terlebih dahulu.

Jika layanan hosting dalam keadaan terminate, file backup yang tersedia hanya akan disimpan selama 10 hari sejak hosting berstatus terminate. Apabila dalam kurun waktu 10 hari tidak dilakukan perpanjangan maka backup akan di hapus secara otomatis oleh sistem.

Sistem Pengiriman

  1. Segera setelah pembayaran berhasil dilakukan, Anda akan menerima kwitansi secara otomatis dari sistem kami. Harap mencetak salinan ini dan simpan di tempat yang aman untuk referensi di masa yang akan datang.
  2. Username Pelanggan unik Anda akan tertera di kwitansi tersebut dan harus digunakan jika Anda akan mengajukan pertanyaan ke Sribuhost.
  3. Harap perhatikan bahwa kami bermaksud menyampaikan semua hal segera setelah proses pendaftaran selesai. Jika kami tidak mampu melaksanakannya, Anda akan diberitahu melalui email atau SMS atau keduanya. Pembayaran akan dipotong saat layanan diserahkan.
  4. Semua order dikirim secara elektronik melalui email. Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai order Anda harap hubungi kami di [email protected], Sribuhost akan menanggapi semua pertanyaan dalam 6 jam.
  5. Jam kerja kami adalah 365 hari setahun, 24/7. Umumnya kami akan merespon dalam 6 jam setelah menerima pertanyaan Anda pada jam kerja.
  6. Layanan yang tersedia di situs ini tunduk pada peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia.
  7. Mohon periksa pada peraturan di negara tempat Anda berada untuk memastikan bahwa produk-produk tersebut diperbolehkan untuk dipergunakan di negara Anda.
  8. Harga akhir bersifat tetap, tidak bergantung pada metode pembayaran.

Tagihan (Invoice)

  1. Faktur tagihan (invoice) terkait “Registration” akan dibatalkan setelah 14 hari.
  2. Faktur tagihan (invoice) terkait “Renewal” akan dibatalkan setelah 30 hari untuk layanan Hosting (Web Hosting).
  3. Kami memberlakukan penerbitan faktur dalam format Proforma invoice. Proforma invoice merupakan faktur pengganti sementara yang dikirimkan oleh Sribuhost kepada Pelanggan sebelum tagihan (invoice) dikeluarkan. Proforma invoice akan berubah menjadi invoice apabila Pelanggan telah melakukan pelunasan atas nilai yang tercantum di dalam Proforma invoice tersebut.
  4. Biaya administrasi akan diberlakukan di setiap tagihan (invoice). Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan kami.
  5. Apabila Pelanggan ingin memutakhirkan data terkait kontak informasi yang akan tertera di tagihan (invoice), maka Pelanggan wajib melakukan proses perubahan tersebut secara mandiri melalui akun yang terdaftar melalui halaman dashboard Sribuhost.
    • Proses pemutakhiran data yang Pelanggan telah lakukan sebelumnya akan diperbaharui secara otomatis pada tagihan (invoice) berikutnya.
    • Pelanggan tidak diperkenankan untuk melakukan perubahan terkait informasi yang tertera di tagihan (invoice) secara manual melalui Customer Support.

Pembayaran

  1. Pelanggan diwajibkan untuk membayarkan tagihan sesuai dengan nilai yang tertera di tagihan (invoice) (tidak boleh kurang atau lebih) dalam waktu 7 hari setelah tagihan tersebut terbit.
  2. Pelanggan tidak dapat menggabungkan beberapa Proforma Invoice dalam melakukan pembayaran.
  3. Pembayaran yang sudah dibayarkan sifatnya mutlak dan tidak dapat dikembalikan.

Perpajakan

  1. Status Pengukuhan Sribuhost adalah Pengusaha Kena Pajak (PKP), maka setiap tagihan Sribuhost akan dikenakan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 11% sesuai dengan peraturan perpajakan di Indonesia.
  2. Untuk permintaan faktur pajak, mohon ajukan permintaan Anda paling lambat 5 hari kerja setelah pembayaran. Hal ini dilakukan sebagai upaya penyelarasan dengan ketentuan baru terkait Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-03/PJ/2022 tentang Faktur Pajak (PER-03/2022) dalam Pasal 18 ayat (1): “(1) e-faktur sebagaimana dimaksud dalam Pasal 12 ayat (2) wajib diunggah (di-upload) ke Direktorat Jenderal Pajak menggunakan aplikasi e-faktur dan memperoleh persetujuan dari Direktorat Jenderal Pajak, paling lambat tanggal 15 bulan berikutnya setelah tanggal pembuatan e-faktur.”
  3. Sesuai Peraturan Pemerintah RI No.82/2012 Tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik Bagian Tiga, mengenai perangkat keras Pasal 1 Poin 28, dan Peraturan Menteri Keuangan RI No. 141/PMK.03/2015, Domain dan SSL tidak termasuk dalam positive list dasar pengenaan PPh Pasal 23, sehingga untuk layanan Domain dan SSL tidak dapat dikenakan PPh Pasal 23. Apabila tetap terjadi pemotongan PPh Pasal 23 terhadap Domain dan SSL, maka layanan Pelanggan tidak dapat diaktifkan sebelum dilakukan pelunasan pembayaran sesuai dengan jumlah tagihan.
  4. Setiap tagihan Sribuhost yang terkait dengan jasa layanan Hosting akan dikenakan pemotongan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 23 ayat 2 dikarenakan terkait layanan sewa. Maka sudah menjadi tanggung jawab Pelanggan yang berstatus Pengusaha Kena Pajak (PKP) untuk melakukan pemotongan sebesar 2% atas layanan tersebut.
  5. Bagi Pelanggan yang memotong tagihan kami dengan PPh Pasal 23, maka diwajibkan untuk mengirimkan Bukti Potong PPh Pasal 23 dengan e-Bupot.

Prosedur Pembatalan

  1. Permintaan pembatalan harus disampaikan melalui dashboard Sribuhost. Untuk melakukan ini, klik icon di samping paket yang ingin Anda batalkan, lalu tekan Request Cancellation. Kemudian Anda harus melengkapi dan menyampaikan formulir.
  2. Memilih pembatalan dengan segera berarti layanan Anda akan dihentikan dalam waktu 24 jam setelah mendaftarkan form.
  3. Adalah tanggung jawab Anda untuk memastikan langganan PayPal yang Anda masukkan sudah dibatalkan.
  4. Bentuk formulir pembatalan yang lain tidak kami terima.
  5. Pembatalan harus disampaikan sebelum Proforma Invoice untuk periode billing tersebut jatuh tempo. Gagalnya melakukan pembatalan menyebabkan Proforma Invoice tetap jatuh tempo. Permintaan pembatalan hanya bisa didaftarkan jika akun tidak memiliki jatuh tempo Proforma Invoice.

Force Majeure

Force majeure merupakan keadaan yang terjadi di luar kekuasaan dan kemampuan Sribuhost seperti bencana alam, kebakaran, kebanjiran, sabotase, kerusuhan dan sebagainya. Apabila terjadi force majeure, Sribuhost akan menjelaskan kronologi kejadian melalui email yang terdaftar di dashboard Sribuhost dan Pelanggan akan membebaskan Sribuhost dari segala tuntutan.

Penangguhan dan Pemberhentian

Anda setuju untuk mematuhi Ketentuan Layanan ini. Segala bentuk pelanggaran, baik Ketentuan Layanan maupun aturan lain: peraturan dan kebijakan di atas, dapat menjadi alasan Sribuhost menangguhkan atau menghentikan akun Anda. Anda menyetujui Sribuhost memiliki hak, dengan atau tanpa pemberitahuan, menangguhkan atau menghentikan akun Anda setelah kejadian pertama atau berikutnya dari salah satu hal berikut:

  1. Menggunakan layanan dengan cara, yang merupakan pelanggaran peraturan yang berlaku, hukum, perintah pengadilan, tarif, peraturan, atau perjanjian (termasuk, namun tidak terbatas pada, kekayaan intelektual, komunikasi, privasi, pidana, dan hukum internasional).
  2. Domain dan hosting atau layanan situs yang dikhususkan untuk pornografi. Konten khusus dewasa yang legal diperbolehkan, namun tidak dapat dijadikan fokus utama dari situs web Anda.
  3. Domain dan hosting atau layanan situs yang dikhususkan untuk perjudian (judi online, togel, prediksi judi, dan lainnya)
  4. Domain dan hosting atau layanan situs yang mengandung konten terkait obat-obatan terlarang termasuk narkoba, obat yang membutuhkan izin khusus dari BPOM dan Departemen Kesehatan.
  5. Menggunakan layanan dengan cara yang dimaksudkan untuk menyalahgunakan atau melanggar privasi atau hak milik orang lain, termasuk namun tidak terbatas pada, mengirim bulk e-mail yang tidak diminta (spamming).
  6. Menggunakan hosting Anda sebagai file atau layanan hosting image.
  7. Menggunakan layanan dalam usaha untuk menembus keamanan, atau untuk membobol security jaringan komputer mana pun (termasuk layanan itu sendiri), atau untuk mengakses akun, pesan, atau file yang bukan milik Anda.
  8. Menggunakan akun Anda sebagai layanan backup. Semua file harus merupakan bagian dari situs web Anda dan harus terhubung ke dan dari akun Anda.
  9. Menggunakan layanan sedemikian rupa untuk memalsukan atau merepresentasikan ulang header, alamat, atau identitas lain pada e-mail atau situs web, atau menggunakan cara lain untuk menyamarkan identitas atau lokasi pengirim. Hal ini termasuk aplikasi hosting server proxy.
  10. Meng-upload, me-link, atau menyimpan warez, file exploit, crack, atau software bajakan lain.
  11. Membantu secara langsung atau tidak langsung dalam menyebarluaskan materi yang memiliki hak cipta.
  12. Berlebihan dalam menggunakan layanan sedemikian rupa sehingga membatasi bandwidth yang tersedia untuk orang lain.
  13. Memberikan rincian kontak palsu atau tidak lengkap, termasuk nama, alamat pos, dan nomor telepon.
  14. Menggunakan layanan untuk menjalankan program server, termasuk namun tidak terbatas pada, server mail, server IRC, server game, server FTP, server Web, atau server audio atau video streaming.
  15. Menggunakan layanan untuk relay tidak resmi melalui sistem pihak ketiga.
  16. Mencoba, dengan cara apapun, mengganggu atau menolak layanan kepada pengguna atau host di internet.
  17. Melakukan chargeback pada setiap transaksi yang sudah berlalu atau pada masa sekarang akan menyebabkan penundaan akun, sampai terselesaikan. Jika chargeback terjadi, kami berhak untuk menghapus akun Anda tanpa memperhatikan bisnis yang akan datang
  18. Menggunakan layanan untuk pemboman mail, termasuk kasus di mana beberapa pesan dikirim ke satu tujuan dengan tujuan tertentu dengan tujuan membuat penerima dan/atau sistem elektronik yang melayani penerima tersebut mengalami gangguan.
  19. Menggunakan layanan untuk menambahkan atau usaha menambahkan alamat ke mailing list apa saja (milik Anda atau pihak ketiga) tanpa izin yang benar-benar jelas dari pemilik alamat tersebut.
  20. Mencoba membatalkan, menggantikan, atau mengganggu dengan email yang bukan milik Anda sendiri.
  21. Terlibat dalam pelecehan, baik melalui bahasa, frekuensi, atau ukuran pesan, baik dengan email maupun konten situs.
  22. Menggunakan layanan untuk melakukan serangan flooding, yang didefinisikan sebagai tindakan pembebanan berlebih terhadap sistem komputer penerima dengan mengirimkan sejumlah besar data palsu yang mengganggu atau menonaktifkan fungsi sistem penerima, atau dengan metode serangan penolakan layanan yang lain.
  23. Memberikan data palsu pada formulir pendaftaran Anda, kontrak, atau aplikasi online, termasuk memberikan kartu kredit curian atau informasi pembayaran lain.
  24. Tidak ada tagihan kredit yang diberikan dalam periode penangguhan. Dalam kasus penghentian penggunaan layanan Anda, Sribuhost dengan kebijakannya sendiri dapat mempertahankan setiap jumlah yang telah Anda bayarkan untuk penggunaan layanan sebagai penutup kerusakan tindakan Anda.
  25. Keamanan - Anda setuju untuk tidak mengakses atau mencoba mengakses area privasi layanan. Anda setuju untuk memberitahukan Sribuhost begitu Anda menyadari adanya penyalahgunaan akun Anda dan/atau pelanggaran atau percobaan pelanggaran pada keamanan layanan.
  26. Kekayaan Intelektual - Sribuhost tidak berkewajiban memeriksa atau melihat pesan, file, atau konten lain, yang dapat diakses melalui, melewati, atau berada dalam layanan. Pengaduan mengenai dugaan pelanggaran hak cipta dapat dikirimkan ke [email protected].

Perselisihan

Anda menyetujui bahwa segala perselisihan antara Anda dan Sribuhost yang timbul karena penggunaan layanan oleh Anda dalam segala cara berdasarkan ikatan Anda sebagai Pelanggan, dan atau penggunaan layanan yang tidak dapat diselesaikan antara Anda dan Sribuhost, akan didaftarkan oleh pihak yang dirugikan untuk mengikat arbitrase di bawah naungan hukum Indonesia.

Hukum yang Berlaku

Ketentuan Layanan ini diatur dalam segala hal di bawah hukum dan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. Sribuhost dapat mengungkapkan informasi pengguna kepada lembaga penegak hukum atau pihak yang berwenang lainnya jika dibutuhkan oleh hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku tanpa persetujuan lebih lanjut atau pemberitahuan kepada Pelanggan. Kami bekerja sama dengan penegakan hukum bilamana perlu dan sejauh yang diwajibkan.

Perubahan

Ketentuan Layanan ini dapat diubah dalam hal apa saja dan kapan saja oleh Sribuhost secara sepihak, dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Penggunaan layanan yang Anda lakukan secara berkelanjutan dianggap setuju terhadap perubahan tersebut. Jika Anda tidak ingin melanjutkan menggunakan layanan kami karena perubahan tersebut, Anda dapat memberitahukan keinginan Anda untuk menghentikan penggunaan layanan Sribuhost.


Version: 11 Jan 2024